Header Ads

MA Salafiyah Ahmad Said Kudus gelar Festival Rebana Se-Eks Karesidenan Pati


Kudus- Sebanyak 20 group rebana ikuti festival rebana Se-Eks Karesidenan Pati. Pagelaran dengan tema Membumikan sholawat mengharap syafaat itu diselenggarakan oleh MA Salafiyah Ahmad Said Kudus dalam rangka haul KH. Ahmad Said Hirjam ke-32, yang berlangsung di Gedung serba guna Desa Kirig Kecamatan Mejobo, Senin (1/5).
“Ada 20 group dari berbagai daerah yang mengikuti festival rebana ini dari berbagai wilayah Eks Karesidenan Pati” Terang Subchan Habiburrahman Azzuhrie II selaku Ketua Panitia Festival Rebana.
Turut hadir dalam acara tersebut Pokjawas Kementrian agama Kabupaten Kudus, Direktur Pendidikan Yayasan Assa’idiyyah, Kepala Desa Kirig, Kepala MA Salafiyah Ahmad Said, Kepala SMK Assa’idiyyah, dan Kepala SMPIT Assa’idiyyah.
Direktur Yayasan Assa’idiyyah, H.M Sulebi, S.Ag, M.Pd mengatakan dalam sambutannya, “Kegiatan Festival rebana ini merupakan bagian dari program dan visi misi Yayasan Assa’idiyyah AlQudsy yakni Santun, Kreatif, cerdas dan kompetitif.” Tuturnya.
Beliau menambahkan, “Melalui Festival rebana ini ialah sebagai wadah ajang kreativitas bagi seni rebana khususnya di Karesidenan Pati.” Sambungnya.
Sementara Kepala MA Salafiyah Ahmad Said, Safu’an, M.Pd. menerangkan “Ini adalah Pertama kali MA Salafiyah Ahmad Said mengadakan Festival rebana Se-Eks Karesidenan Pati, harapannya pada Festival rebana ini ada peningkatan tiap tahunnya sehingga dapat mengadakan lomba Rebana tingkat provinsi”
Peserta yang mengikuti lomba ini memang peserta yang bagus performnya. Sehingga dewan juri sedikit kesulitan dalam menentukan juara. Namun, akhirnya terpilihlah Group Rebana El-Hawa dari Madrasah Mu'allimat Kudus yang keluar sebagai juara 1.
“Sesuai kesepakatan kami selaku dewan juri, kami berhasil memilih group terbaik diantara yang terbaik, yakni group rebana El-Hawa dari Kudus dengan perolehan poin sebesar 255 sebagai Juara 1.” Terang Syifaun Nada salah seorang juri asal kudus yang juga vocalis Group Rebana Al-Mubarok.
Adapun hasil lengkap perolehan nilai keseluruhan adalah sebagai berikut:
Juara 1 diraih oleh El-Hawa dengan 255 poin
Juara2 diraih oleh Syairussama’ dengan 252 poin
Juara 3diraih oleh AssaNada Putri dengan 250 poin
Juara Favorit diraih oleh Al Fakhry Hadiwijaya Pati.
“Alhamdulillah ternyata hasil latihan kami membawa hasil baik dan tak menyangka dapat membawa piala juara 3” Ungkap salah satu personil AssaNada, Ike Putri Purwati
Puncak acara akan terjadi besok malam, Selas(2/5) dengan mengadakanpengajian umum yang dihadiri KH. Ali Chumaidi dari Pati bersama Jamiyyah Burdah Al-Asyiq Pati, yang akan berlangsung di Lapangan Desa Kirig Mejobo Kudus.
( Hendiyati Paulina Sari /LPM MAS Ahmad Said)

Tidak ada komentar